Koramil 0826-09 Pakong Ajak Anak TK Pertiwi Kenang Perjuangan Para Pahlawan

    Koramil 0826-09 Pakong Ajak Anak TK Pertiwi Kenang Perjuangan Para Pahlawan

    PAMEKASAN - Dalam rangka memupuk rasa cinta terhadap sejarah dan perjuangan para pahlawan, anggota Koramil 0826-09 Pakong mengadakan kegiatan pengenalan sejarah perjuangan bangsa untuk siswa TK Pertiwi. Acara ini dilaksanakan di Markas Koramil 0826-09 Pakong pada Jumat (10/11/2023).

    Serma Andi Ismanto, Batiwanwil Koramil 0826-09 Pakong, bersama Kopda Abd Kholik dan didampingi oleh guru pembina, memberikan penjelasan kepada para siswa tentang pengorbanan dan dedikasi para pahlawan dalam merebut kemerdekaan Republik Indonesia.

    "Bangsa Indonesia tetap eksis saat ini berkat pengorbanan luar biasa para pahlawan yang berjuang dengan gigih. Penting bagi kita untuk terus menanamkan nilai-nilai kepahlawanan ini pada generasi muda, " ungkap Serma Andi Ismanto.

    "Kegiatan ini diharapkan dapat membangkitkan kesadaran sejak dini akan pentingnya memahami sejarah dan menghargai perjuangan para pahlawan, menjadikan mereka penerus bangsa yang cinta tanah air, "tuturnya. 

    Pengenalan perjuangan pahlawan kepada siswa TK Pertiwi bagian dari program sekolah dan Koramil 0826-09 Pakong di saat peringatan Hari Pahlawan.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Peringatan Hari Pahlawan Kabupaten Pamekasan,...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Posramil 0826-12 Kadur Bari Wawasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami