Kodim 0826/Pamekasan Gelar Tradisi Korp Raport Masuk Dan Pindah Satuan

    Kodim 0826/Pamekasan Gelar Tradisi Korp Raport Masuk Dan Pindah Satuan

    PAMEKASAN - Dandim 0826/Pamekasan Letkol Inf Ubaydillah, S.I.P memimpin acara tradisi korps raport personel masuk dan pindah satuan, bertempat di Aula Makodim 0826/Pamekasan, Jum'at (28/07/2023).

    Pindah Satuan dalam lingkungan organisasi militer merupakan bagian integral dari sistem pembinaan personil. Disamping ada pembinaan karir bagi yang bersangkutan, juga sebagai penyegaran organisasi.

    Dalam sambutannya Letkol Inf Ubaydillah mengucapkan terimakasih dan selamat jalan kepada Kapten Inf Danang Budiawan, Letda Inf Murkip dan Pelda Edi Susanto yang selama ini telah mengabdikan diri demi kemajuan Kodim 0826/Pamekasan. 

    "Kami berharap agar tetap menjaga nama baik Kodim 0826/Pamekasan dan membuang jauh hal-hal yang tidak baik selama dinas di Kodim 0826/Pamekasan, serta semoga sukses di tempat yang baru, " ucap Letkol Inf Ubaydillah.

    Dandim juga mengucapkan selamat datang kepada Mayor Cpl Suwandi sebagai Kasdim 0826/Pamekasan. 

    Sebelumnya Dandim 0826/Pamekasan mengucapkan selamat kepada Letda Inf Murakip yang telah berhasil dan lulus mengikuti pendidikan pembentukan perwira, dilantik dengan pangkat Letnan Dua.

    "Hal ini patut kita syukuri, karena ini merupakan anugerah dari Allah SWT dan merupakan kebanggaan bagi satuan lebih-lebih bagi keluarga, karena pendidikan merupakan salah satu kesejahteraan bagi seorang prajurit, " tuturnya.

    Letkol Inf Ubaydillah menghimbau kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 0826/Pamekasan agar pencapaian yang sudah diraih oleh Letda Inf Murakip dapat dijadikan contoh dan motivasi bagi seluruh anggota Kodim 0826/Pamekasan  untuk terus berkarir di lingkungan Angkatan Darat.

    Kegiatan Korps Raport diikuti oleh Dandim 0826/Pamekasan Letkol Inf Ubaydillah, Kasdim 0826/Pamekasan Mayor Cpl Suwandi, Para Perwira Staf Dan Danramil, Ketua Persit KCK Cabang XLV Kodim 0826/Pamekasan Ny. Nuraini Ubaydillah beserta pengurus, serta perwakilan prajurit dan PNS Kodim 0826/Pamekasan.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Sambut HUT Ke-57 Korem 084/BJ, Kodim 0826...

    Artikel Berikutnya

    Naikkan Kualitas Tembakau, Sertu Suhdianto...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting
    Primer Koperasi Kartika Oro Doro Enakoa Kodim 1710/Mimika Gelar Rapat Akhir Tahunan Tutup Buku 2024

    Ikuti Kami